Cara Membuat Subdomain di cPanel

subdomain

Subdomain adalah nama domain yang bisa Anda tambahkan di depan nama domain Anda, misal jika Anda memilki domain domainanda.com maka Anda bisa membuat subdomain jualan.domainanda.com atau download.domainanda.com, nah jualan dan download adalah subdomain. Contoh untuk paket Basic Plus Subdomain 10 artinya Anda dapat membuat bagian domain Anda sampai 10 buah subdomain. Subdomain juga dikenal sebagai 3rd Level Domain.

Contoh subdomain : mail.yahoo.com (Domain utamanya adalah yahoo.com), translate.google.com (Domain utamanya adalah google.com).

Pada postingan saat ini kami akan berbagi cara untuk membuat subdomain melalui cPanel hosting. Langsung saja ke tutorialnya

1. Login ke cPanel hosting Anda.

2. Pergi ke halaman Subdomain pada kategori Domains.

subdomain1

3. Masukkan nama subdomain yang ingin Anda buat dan alamat direktori yang Anda inginkan.

subdomain2

4. Klik Create.

Sekarang Anda sudah bisa menggunakan subdomain Anda.

Comments

You May Also Like